Lahirnya Evolusi Baru, VSTAR! Star Birth Telah dirilis!

Apa itu Pokémon VSTAR?

Pokémon VSTAR adalah Pokémon yang dapat melakukan Evolusi V dari Pokémon V menjadi Pokémon VSTAR dan memiliki VSTAR Power yang kuat. Jumlah Kartu Point yang diambil saat Pokémon ini KO adalah 2 lembar.
VSTAR Power yang hanya dapat digunakan 1 kali dalam sebuah permainan

Ada 2 jenis VSTAR Power, yaitu Ability dan serangan,
masing-masing memiliki efek super kuat yang dapat memutarbalikkan jalannya permainan!

Memperkenalkan Pokémon VSTAR!

Arceus VSTAR

Arceus VSTAR

Ability VSTAR Power Star Birth dapat menambahkan paling banyak 2 lembar kartu sesukanya dari Deck ke Kartu Pegangan! Sangat kuat karena pada kondisi apa pun, dapat memperoleh kartu yang dibutuhkan pada saat itu!

Selain itu, serangan Trinity Nova yang dapat digunakan dengan 3 Energi Bening memberikan kerusakan sejumlah 200 sambil mengenakan paling banyak 3 lembar Energi Dasar dari Deck pada Pokémon V sendiri. Menyerang dan sekaligus mempercepat dikenakannya Energi!

Evolusi V
Arceus V

Arceus V

Serangan Trinity Charge dapat digunakan dengan 2 Energi Bening untuk mengenakan paling banyak 3 lembar Energi Dasar dari Deck pada Pokémon V sendiri. Gunakan serangan ini sejak tahap awal permainan agar dapat melanjutkan permainan dengan stabil!

Charizard VSTAR

Charizard VSTAR

Serangan VSTAR Power Star Blaze adalah serangan super kuat yang memberikan kerusakan besar sejumlah 320! Dapat digunakan jika membuang 2 Energi yang digunakan ke Trash.

Memiliki serangan Api Peledak yang jadi memberikan kerusakan sejumlah 230 jika Pokémon ini memiliki Token Kerusakan. Pokémon VSTAR dengan kemampuan yang sungguh ofensif!

Evolusi V
Charizard V

Charizard V

Memiliki 2 serangan, yaitu serangan Membakar Habis yang memberikan kerusakan sambil membuang Pokémon Tool yang dikenakan pada Pokémon Bertarung lawan ke Trash dan serangan Heat Blast yang memberikan kerusakan sejumlah 180!

Shaymin VSTAR

Shaymin VSTAR

Ability VSTAR Power Star Bloom memulihkan HP semua Pokémon Daun di Cadangan sendiri sejumlah 120! Gunakan setelah memundurkan Pokémon Daun dengan HP sedikit ke Cadangan!

Makin banyak Kartu Point yang telah diambil lawan, makin besar kerusakan yang diberikan akibat serangan Revenge Burst. Kerusakan menjadi 240 jika lawan telah mengambil 3 Kartu Point, 320 jika lawan telah mengambil 5 Kartu Point!

Evolusi V
Shaymin V

Shaymin V

Serangan Revenge Burst Shaymin V memberikan kerusakan sejumlah 180 jika lawan telah mengambil 3 Kartu Point, 260 jika lawan telah mengambil 5 Kartu Point!

Pokémon V yang menjadi sorotan

Lumineon V

Lumineon V

Ability Luminous Sign dapat digunakan 1 kali saat memasukkan Lumineon V dari Kartu Pegangan ke Cadangan untuk memilih 1 lembar Supporter dari Deck sendiri, lalu menambahkannya ke Kartu Pegangan!

Sangat kuat karena dapat mengambil Supporter sesukanya ke Kartu Pegangan sesuai keadaan, lalu menggunakan Supporter tersebut saat itu juga. Jadi mudah untuk mengambil Supporter yang diinginkan pada kondisi tertentu saja ke Kartu Pegangan, sehingga potensi Deck makin meluas!

Juga terdapat banyak kartu kuat lainnya

Energi Turbo Ganda

Energi yang berlaku sebagai 2 Energi Bening. Kerusakan yang diberikan kepada Pokémon lawan berkurang sejumlah 20, tapi jadi dapat menggunakan dengan cepat serangan yang membutuhkan banyak Energi, memiliki kompatibilitas tinggi dengan Arceus V dan Arceus VSTAR!

Perhatian Cheren

Supporter yang dapat mengembalikan 1 Pokémon Bening sendiri yang memiliki Token Kerusakan dan semua kartu yang dikenakan pada Pokémon tersebut ke Kartu Pegangan.
Efektif jika digunakan pada Pokémon yang sisa HP sedikit dan akan KO!

Pencinta Api Unggun

Lihat 7 kartu dari atas Deck sendiri, pilih paling banyak 2 kartu, lalu tambahkan ke Kartu Pegangan.
Supporter yang harus membuang Energi Api ke Trash untuk menggunakannya, tapi praktis karena mudah untuk menambahkan kartu yang diinginkan ke Kartu Pegangan.

Dasar Air Terjun Magma

Stadium yang memiliki kompatibilitas yang baik dengan Charizard VSTAR karena Energi Api di Trash dapat digunakan kembali dan juga dapat memperkuat serangan yang menambah jumlah kerusakan jika Pokémon memiliki Token Kerusakan!

Moltres

Serangan Sayap Api Berkobar adalah serangan yang memberikan kerusakan sejumlah 90 jika Pokémon ini memiliki Token Kerusakan dan hanya membutuhkan 1 Energi Api, sehingga banyak kesempatan untuk menggunakannya, selain itu akan menjadi makin mudah digunakan jika digunakan bersama Dasar Air Terjun Magma!

Torterra

Serangan Evolution Press memberikan kerusakan sejumlah 50 untuk tiap Pokémon Evolusi di Arena sendiri. Jika ada 6 Pokémon Evolusi di Arena sendiri, kerusakan menguat menjadi 300. Berperan di Deck yang berfokus pada Pokémon Evolusi!

Grotle

Gunakan Ability Tempurung Wadah Surya untuk memilih 1 Pokémon Daun dari Deck, lalu menambahkannya ke Kartu Pegangan. Dengan menggunakan Ability ini untuk mempersiapkan Pokémon Evolusi di Arena sendiri, dapat mengincar kerusakan besar menggunakan serangan Evolution Press setelah berevolusi menjadi Torterra.

Turtwig

Perhatikan ilustrasi imutnya yang sedang bermain di perairan!

Infernape

Serangan Inferno Spiral membalikkan 5 kartu dari atas Deck sendiri sehingga sisi depannya menjadi menghadap ke atas, lalu memberikan kerusakan sejumlah 80 untuk tiap lembar Energi yang ada di antaranya! Energi yang sisi depannya dijadikan menghadap ke atas dibuang ke Trash. Tambah lagi, juga memiliki serangan Burning Kick yang memberikan kerusakan sejumlah 160.

Monferno

Serangan Semburan Api dapat memberikan kerusakan sambil membuang 1 Energi yang dikenakan diri sendiri ke Trash. Kombinasikan dengan kartu yang dapat menjadi sarana untuk menggunakan kembali Energi yang dibuang ke Trash menggunakan serangan ini agar dapat digunakan dengan makin kuat lagi.

Chimchar

Memiliki serangan Bara Api yang memberikan kerusakan sambil membuang Energi yang digunakan diri sendiri ke Trash.

Empoleon

Ability Mengapung Naik Darurat merupakan Ability yang sangat kuat, dapat memasukkan Empoleon dari Trash ke Cadangan, setelah itu mengambil 3 lembar kartu dari atas Deck sendiri. Hanya dapat digunakan saat Kartu Pegangan sendiri tidak tersisa 1 lembar pun! Selain itu, serangan Water Arrow yang dapat digunakan dengan 1 Energi Air dapat memberikan kerusakan sejumlah 60 kepada Pokémon di Arena Bertarung ataupun Cadangan, Pokémon yang ahli dalam melakukan serangan kejutan!

Prinplup

Saat Ability Mengapung Naik Darurat Empoleon sepertinya tidak dapat dipenuhi persyaratannya, lakukan persiapan untuk berevolusi dari Prinplup!

Piplup

Ilustrasi Piplup yang sedang bermain salju sangat imut!

Aspirasi Cynthia

Supporter yang dapat mengambil kartu dari atas Deck hingga jumlah Kartu Pegangan sendiri menjadi 5 lembar. Jika ada Pokémon sendiri yang KO pada giliran lawan sebelum ini, dapat mengambil kartu hingga jumlah Kartu Pegangan sendiri menjadi 8 lembar! Satu lembar kartu yang memiliki potensi untuk mengubah kesempitan menjadi kesempatan.

Penelitian Profesor

Kartu yang sudah biasa dilihat ini muncul dengan ilustrasi Profesor Rowan!

Video Spesial

Informasi Produk

Pokémon Game Kartu Koleksi
Pedang & Perisai
Booster Pack "Star Birth"

Tanggal rilis: 22 April 2022
Harga eceran: Rp 20.000,00 (Termasuk pajak)
Isi produk: 5 kartu
*Kartu dimasukkan secara acak.
*Mulai Booster Pack “Star Birth”, 1 Box berisi 30 Pak.
(Hanya berlaku untuk Booster Pack, bukan Enhanced Booster Pack atau High Class Booster Pack)

Daftar Kartu
Untuk informasi baru mengenai
produk ini,
ayo cek Instagram
Pokémon Indonesia!
Facebook Twitter