Serangan yang membuat lawan KO!
Serangan Mengoyak Gila-gilaan membuat Pokémon Bertarung lawan KO tanpa basa-basi! Serangan Calamity Storm yang dapat memberikan kerusakan sejumlah 220 sambil membuang Stadium ke Trash juga kuat. Bagi penggunaannya sesuai kondisi.
Mempercepat dikenakannya Energi sehingga dapat mengincar untuk membalikkan keadaan!
Ability Isapan Kekuatan Magnet kuat karena dapat mempercepat dikenakannya Energi saat sisa Kartu Point lawan adalah 4 lembar atau kurang! Jika sudah mengenakan 3 Energi, serang menggunakan Ground Spike yang memberikan kerusakan sejumlah 200.
HP maksimal Pokémon Purba yang mengenakan kartu ini bertambah sejumlah 60. Tambah lagi, semua Kondisi Khusus yang dialami Pokémon tersebut dipulihkan.
Digunakan dengan membuang 1 lembar Kartu Pegangan ke Trash dan sebagai gantinya, dapat memilih paling banyak 2 lembar Energi Dasar dari Deck sendiri, lalu menambahkannya ke Kartu Pegangan.
Pilih paling banyak 2 Pokémon Purba sendiri, lalu kenakan Energi Dasar masing-masing 1 lembar dari Trash. Supporter yang setelah itu dapat mengambil 3 kartu dari atas Deck sendiri.
Serangan Luka Bakar Ganas kuat karena dapat memberikan kerusakan sejumlah 120 sambil mengubah kondisi lawan menjadi Luka Bakar.
Serangan Berteriak Meraung-raung yang memberikan kerusakan besar tergantung Token Kerusakan yang dimiliki Pokémon ini juga dapat mengincar Pokémon Cadangan lawan.
Jika mengenakan Pemacu Energi Purba, Ability Bubuk Debu Racun Ekstrem dapat mengubah kondisi Pokémon Bertarung kedua pemain menjadi Racun.
Menumpuk kerusakan menggunakan Ability!
Ability Tachyon Bit kuat karena dapat meletakkan 2 Token Kerusakan pada 1 Pokémon lawan! Sambil menukar Pokémon, gunakan serangan Laser Blade untuk mengalahkan lawan hingga KO.
Mengambil Kartu Point 1 lembar lebih banyak!
Gunakan serangan Amplifikasi Syukur untuk mengambil Kartu Point 1 lembar lebih banyak! Jika dapat menggunakan serangan ini dengan mengincar Pokémon dengan HP kecil atau Pokémon dengan Kelemahan tipe Listrik, pemain dapat menjadi unggul dalam permainan.
Pokémon Futur yang mengenakan kartu ini menjadi tidak membutuhkan Energi untuk Mundur. Tambah lagi, kerusakan akibat serangan yang digunakan bertambah sejumlah 20.
Digunakan dengan membuang 1 lembar Kartu Pegangan ke Trash dan sebagai gantinya, dapat memilih paling banyak 2 lembar Pokémon Futur dari Deck sendiri, lalu menambahkannya ke Kartu Pegangan.
Dapat memilih 1 Pokémon di Arena sendiri, lalu mengembalikannya ke Kartu Pegangan. Supporter yang dapat digunakan secara umum.
Jika dikenakan Energi Api menggunakan Ability Thermal Reactor, jadi dapat menyerang tiba-tiba menggunakan serangan Sinar Panas.
Buat lawan menukar Pokémon Bertarung lawan dengan Pokémon Cadangan menggunakan Ability Hyper Blower! Karena dapat digunakan saat Pokémon ini ada di Cadangan, masukkan dari awal.
Serangan Homing Head dapat digunakan dengan kuat jika meletakkan Token Kerusakan pada lawan terlebih dahulu.
Memiliki Ability Rouge Armor yang membuat kerusakan akibat serangan dari Pokémon lawan yang diterima berkurang sejumlah 80. Serangan Bazoka Berpijar yang makin banyak Energi Api yang dikenakannya, makin besar pula kerusakan yang diberikan kepada lawan. Pokémon yang unggul dalam menyerang dan bertahan karena sulit untuk dikalahkan dengan satu serangan dan juga dapat mengincar kerusakan besar!
Serangan Satu Tebasan Menjauh dapat memberikan kerusakan sejumlah 170 kepada lawan sambil membuang 1 Energi ke Trash, setelah itu menukar Pokémon ini dengan Pokémon Cadangan. Pokémon yang dimainkan secara teknis dan mempermainkan lawan dengan gerakannya yang hilang muncul.
Saat Pokémon ini ada di Arena Bertarung dan menerima kerusakan akibat serangan, Ability Solid Bersatu Padu meletakkan 3 Token Kerusakan untuk tiap Tandemaus dan Maushold di Arena sendiri pada Pokémon yang telah menggunakan serangan.
Ability Humming Heal dapat memulihkan HP semua Pokémon sendiri masing-masing sejumlah 20. Serangan Aura Cahaya juga kuat karena memberikan kerusakan sejumlah 140 sambil membuat Pokémon ini tidak menerima efek akibat serangan pada giliran lawan berikutnya!
Tsareena muncul sebagai Pokémon Terastal dengan tipe yang berbeda dari normalnya. Serangan Icicle Sole dapat menjadikan HP 1 Pokémon lawan menjadi 30. Dapat menggunakan serangan dengan sedikit Energi dan praktis karena dapat digunakan juga pada Pokémon Cadangan!
Toxtricity muncul sebagai Pokémon Terastal dengan tipe yang berbeda dari normalnya. Serangan Gaia Punk kuat karena dengan membuang 3 lembar Energi Listrik yang dikenakan pada Pokémon di Arena sendiri ke Trash, sebagai gantinya dapat memberikan kerusakan sejumlah 270!
Chi-Yu, Ting-Lu, Wo-Chien, dan Chien-Pao masing-masing memiliki serangan yang dapat mengenakan paling banyak 2 lembar Energi Dasar dari Trash. Tambah lagi, dapat bertarung menggunakan serangan yang memberikan kerusakan.
Ability Perasaan Mengikis Diri dapat memilih paling banyak 2 lembar Energi Air yang dikenakan pada Pokémon ini, lalu memindahkannya ke 1 Pokémon Cadangan saat Pokémon ini ada di Arena Bertarung dan KO karena menerima kerusakan akibat serangan.
Serangan Pemanas Berangsur-angsur tidak membutuhkan Energi dan pada giliran lawan berikutnya, saat Pokémon ini menerima kerusakan akibat serangan, dapat meletakkan 6 Token Kerusakan pada Pokémon yang telah menggunakan serangan.
Berkat Ability Koloni Jamur Lendir, kartu yang ada di Trash lawan tidak dapat ditambahkan ke Kartu Pegangan menggunakan efek Ability atau Trainer lawan.
Ability Penglihatan Pemastian dapat digunakan saat memasukkannya dari Kartu Pegangan untuk melakukan evolusi, hingga akhir giliran lawan berikutnya, Pokémon ini menjadi tidak menerima kerusakan dan efek akibat serangan Pokémon lawan.
Jika Pokémon ini sedang Pusing, Ability Sempoyongan membuat saat Pokémon ini menerima kerusakan akibat serangan, pemain melempar koin 1 kali dan Pokémon ini tidak menerima kerusakan tersebut jika hasilnya sisi depan.
Ability Garam Batu Energi dapat memilih 1 lembar Energi Dasar Petarung dari Trash sendiri, lalu mengenakannya pada Pokémon sendiri sambil memulihkan HP Pokémon yang telah dikenakan Energi sejumlah 30.
Berkat Ability Ruangan Dingin Ekstrem, Pokémon lawan dengan sisa HP 40 atau kurang menjadi tidak dapat menggunakan serangan. Sangat kompatibel dengan serangan Icicle Sole Tsareena ex yang dapat membuat sisa HP Pokémon lawan menjadi 30.
Gunakan Ability Bug Turbo untuk melempar koin 1 kali. Jika hasilnya sisi depan, dapat memilih paling banyak 4 lembar Energi Dasar dari Trash sendiri, lalu mengenakannya pada Pokémon ini.
Bos Laskar Schedar Tim Bintang, Mela muncul untuk pertama kalinya sebagai Supporter di Pokémon Game Kartu Koleksi. Dapat digunakan saat Pokémon sendiri KO. Perbagus kondisi Arena dan Kartu Pegangan untuk persiapan melakukan serangan balasan.
Pemimpin Gym Daerah Paldea, Tulip muncul untuk pertama kalinya sebagai Supporter di Pokémon Game Kartu Koleksi. Dapat memilih paling banyak total 4 lembar Pokémon Psychic dan Energi Dasar Psychic, lalu menambahkannya ke Kartu Pegangan. Gunakan kembali kartu di Trash dan bertarunglah dengan persisten.
Pokémon Tool yang membuat Pokémon dapat menggunakan serangan yang tertulis. Gunakan serangan Evolution untuk mengevolusikan Pokémon secara sekaligus.
Pokémon Tool yang membuat Pokémon dapat menggunakan serangan yang tertulis. Serangan Devolution dapat menurunkan tingkat evolusi lawan.
Kartu ini dapat dimasukkan ke Arena sebagai Pokémon Basic tipe Bening dengan HP 120 pada waktu Persiapan Bermain. Pada giliran sendiri, kartu ini yang ada di Arena juga dapat dibuang ke Trash. Satu lembar kartu kuat karena meskipun KO, lawan tidak dapat mengambil Kartu Point!
Dapat digunakan saat sisa Kartu Point sendiri lebih banyak dari lawan. Pilih 1 Pokémon Cadangan lawan, lalu tukar dengan Pokémon Bertarung. Balikkan keadaan dengan ini!
Brute Bonnet yang dikelilingi oleh rumput dan bunga berwarna cerah. Digambar dengan sentuhan yang kuat.
Satu lembar ilustrasi fantastis Scream Tail yang membuka mulutnya lebar-lebar di pinggiran air.
Menggambarkan Slither Wing yang berdiam mandi cahaya sore.
Keintensan Profesor Olim muncul sebagai kartu dengan Kelangkaan SR.
Roaring Moon yang mengintimidasi para Pokémon Purba lainnya.
Iron Moth yang mengambang di langit berbintang. Diliputi suasana yang fantastis.
Iron Bundle berlari menyeberangi jembatan beku.
Menggambarkan Iron Jugulis yang mengambang di langit malam kota yang neonnya impresif.
Skenario Profesor Futu muncul sebagai kartu dengan Kelangkaan SR.
Iron Valiant yang berdiri diam dengan tenang bersama para Pokémon Futur lainnya.
Wimpod mengelompok bersama kawanannya.
Menggambarkan Golisopod yang melindungi wilayah teritorialnya dengan gagah berani.
Swablu yang berjejer bersama Wingull di pinggiran air.
Menggambarkan Altaria yang terbang di langit luas pada posisi yang lebih tinggi dari Wingull.
Kondisi mengikis diri satu ekor Veluza yang sedang berenang bersama kawanannya digambar dengan sentuhan yang fantastis.
Magby sedang mandi lava dengan tenang.
Satu lembar ilustrasi kelompok Toedscruel yang hidup berkoloni sedang melakukan pengawasan ke berbagai arah.
Satu lembar ilustrasi menarik Espathra yang berdiam diri di daerah berpasir.
Harga: Rp20.000,00 (Termasuk pajak)
Isi: Berisi 5 lembar kartu
*Kartu dimasukkan secara acak.
Tanggal Penjualan: 15 Desember 2023