Hasil pencarian Q&A
*Silakan cari dengan memasukkan nama kartu atau teks yang tertulis pada kartu.
*Bukan hanya peraturan, tapi juga menampilkan penjelasan mengenai Ability dan serangan sebagian kartu.
1322
buah
Halaman 24/Total 67 halaman
-
Jika saya menggunakan serangan Bom Merajuk Hisuian Electrode V sendiri yang sedang mengalami Racun saat ada Talonflame yang memiliki Ability Bulu Berpijar di Arena Bertarung lawan, karena Hisuian Electrode V menjadi Luka Bakar akibat efek Ability Bulu Berpijar, berapa jumlah kerusakan yang diberikan?Serangan tersebut memberikan kerusakan sejumlah 100.
-
Saat saya menggunakan serangan Synchrokinesis Malamar, kemudian melihat Kartu Pegangan lawan, ada Supporter Penelitian Profesor (Profesor Magnolia) di Kartu Pegangan lawan.Saat itu, jika ada Supporter Penelitian Profesor (Profesor Juniper) di Kartu Pegangan sendiri, dapatkah saya menambahkan kerusakan sejumlah 90?Ya, itu dapat dilakukan.
-
Saat saya menggunakan serangan Synchrokinesis Malamar, kemudian melihat Kartu Pegangan lawan, ada 2 lembar Supporter Barry di Kartu Pegangan lawan.Saat tidak ada Supporter Barry di Kartu Pegangan sendiri, dapatkah saya menambahkan kerusakan?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.
-
Saat ada Virizion V yang mengenakan Energi Daun dengan Ability Angin Rumput Muda yang berjalan di Arena Bertarung lawan, saya menggunakan serangan Karakuri Beam Magearna sendiri yang mengenakan Pokémon Tool.Pada saat itu, meskipun Virizion V tidak menjadi Pusing, dapatkah saya menambahkan kerusakan sejumlah 60?Ya, itu dapat dilakukan.
-
Jika saya menggunakan serangan Angin Penghempas Rufflet saat ada Komala yang memiliki sisa HP 10 dengan Ability Ternyata Mimpi yang berjalan dan sedang mengalami Tidur, setelah menerima kerusakan sejumlah 10, Komala kembali ke Cadangan, karena Komala KO, dapatkah saya mengambil Kartu Point?Ya, itu dapat dilakukan.
-
Jika saya menggunakan serangan Bubuk Salju Galarian Darmanitan saat ada Komala yang memiliki sisa HP 30 dengan Ability Ternyata Mimpi yang berjalan di Arena Bertarung lawan, setelah menerima kerusakan sejumlah 30, kondisi Komala menjadi Tidur akibat efek serangan Bubuk Salju, karena Komala KO, dapatkah saya mengambil Kartu Point?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.
-
Jika saya menggunakan serangan Tamparan Bangun Hypno saat ada Komala dengan Ability Ternyata Mimpi yang berjalan dan sedang mengalami Tidur di Arena Bertarung lawan, setelah menerima kerusakan sejumlah 120, Komala pulih dari kondisi Tidur berkat efek serangan Tamparan Bangun, karena Komala KO, dapatkah saya mengambil Kartu Point?Ya, itu dapat dilakukan.
-
Pada giliran sendiri, saya menggunakan efek Supporter Grant yang ada di Trash, kemudian menambahkan Grant ke Kartu Pegangan.Pada giliran ini, jika saya tidak memainkan Supporter dari Kartu Pegangan sendiri, saat saya menggunakan serangan Teman Pemberani Eevee V, dapatkah saya menambahkan kerusakan?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.
-
Jika saya menggunakan serangan Max Wind God Tornadus VMAX sendiri yang mengenakan 1 lembar Energi Bening Kuat, kemudian membuang Stadium Kuil Sinnoh yang ada di Arena, berapa jumlah kerusakan yang diberikan kepada Pokémon Bertarung lawan?Serangan tersebut memberikan kerusakan sejumlah 240.
-
Dapatkah Hisuian Electrode V yang sedang mengalami Tidur atau Lumpuh menggunakan serangan Bom Merajuk?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.
-
Saat saya menggunakan serangan Bidik dan Jatuhkan Sudowoodo sendiri kepada Toxicroak lawan yang sedang mengalami efek serangan Uppercut Lompat Menerjang, antara menambah kerusakan sejumlah 50 menggunakan efek serangan Uppercut Lompat Menerjang dan perhitungan Kelemahan, mana yang dilakukan lebih dahulu?Lakukan perhitungan Kelemahan lebih dahulu. Setelah melakukan perhitungan Kelemahan/Resistansi, gunakan efek serangan Uppercut Lompat Menerjang untuk menambah kerusakan yang diterima sejumlah 50.
-
Jika saya telah menggunakan serangan VSTAR Power saat saya menggunakan serangan Percikan Listrik Andalan Raichu sendiri, dapatkah saya menambahkan kerusakan?Ya, itu dapat dilakukan.
-
Jika saya telah menggunakan Ability VSTAR Power saat saya menggunakan serangan Percikan Listrik Andalan Raichu sendiri, dapatkah saya menambahkan kerusakan?Ya, itu dapat dilakukan.
-
Saya menggunakan efek serangan Perubahan Wujud Ekor Sembilan Ninetales V sendiri untuk memilih dan menggunakan serangan VSTAR Power Star Electro Magnezone VSTAR.Pada giliran sendiri berikutnya, saat saya menggunakan serangan Percikan Listrik Andalan Raichu sendiri, dapatkah saya menambahkan kerusakan?Ya, itu dapat dilakukan.
-
Apa yang terjadi jika saya menggunakan efek serangan Tamparan Trik Mr. Mime untuk bermain Gunting-Batu-Kertas dan hasilnya seri?Pada kondisi tersebut, lanjutkan bermain Gunting-Batu-Kertas hingga ada yang menang dan kalah.
-
Apakah kerusakan akibat serangan dari Pokémon V lawan yang diterima oleh Gardevoir Bercahaya dengan Ability Tudung Belas Kasih yang berjalan itu sendiri berkurang sejumlah 20?Ya, berkurang sejumlah 20.
-
Jika Pokémon lawan yang menerima serangan Kutukan Pemusnah Hisuian Zoroark sendiri kembali ke Cadangan menggunakan Mundur atau efek Trainer dan lainnya, apakah pada akhir giliran lawan, Pokémon tersebut KO?Tidak, tidak KO.Efek yang dialami menjadi tidak berlaku jika Pokémon yang menerima serangan Kutukan Pemusnah kembali ke Cadangan, melakukan evolusi, atau diturunkan tingkat evolusinya.
-
Saat hanya ada 1 lembar kartu di Kartu Pegangan sendiri dan Pokémon Bertarung lawan mengenakan Pokémon Tool Topeng Dunia Gaib, saya menggunakan serangan Tiada Jalan Lain Hisuian Arcanine sendiri.Pada saat itu, Kartu Pegangan sendiri menjadi 0 lembar akibat efek Pokémon Tool Topeng Dunia Gaib, berapa jumlah kerusakan akibat serangan Tiada Jalan Lain?Serangan tersebut memberikan kerusakan sejumlah 10.
-
Marshadow menggunakan serangan Shadow Flicker. Pada giliran sendiri berikutnya, saya menggunakan serangan Critical Bite Crobat, kemudian Pokémon lawan yang telah menerima serangan Shadow Flicker KO.Pada kondisi ini, berapa jumlah Kartu Point yang saya ambil?Ambil 4 kartu.
-
Jika Spiritomb sendiri KO karena menerima kerusakan akibat serangan dari Pokémon lawan saat ada 1 lembar atau lebih kartu di Deck sendiri, dapatkah saya tidak menggunakan efek Ability Pesan Kutukan untuk memilih kartu dari Deck?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.Pada kondisi ini, pemain harus memilih 1 kartu, lalu menambahkannya ke Kartu Pegangan.
Pertanyaan
Saat Anda tidak menemukan jawaban meskipun telah memeriksa Q & A Pokémon Game Kartu Koleksi, silakan ajukan pertanyaan ke sini.