Hasil pencarian Q&A
*Silakan cari dengan memasukkan nama kartu atau teks yang tertulis pada kartu.
*Bukan hanya peraturan, tapi juga menampilkan penjelasan mengenai Ability dan serangan sebagian kartu.
72
buah
Halaman 1/Total 4 halaman
-
Saat ada Dusknoir dengan Ability Ghost Bleach yang berjalan di Arena, apakah kerusakan yang diberikan oleh Pokémon sendiri yang mengenakan Energi Turbo Ganda kepada Pokémon lawan berkurang sejumlah 20?Tidak, tidak berkurang sejumlah 20.
-
Shaymin VSTAR memiliki Peraturan VSTAR, apakah kartu ini diperlakukan sebagai Pokémon V?Ya, diperlakukan sebagai Pokémon V.
-
Saat ada kartu Pokémon, Stadium, dan Energi masing-masing 1 lembar di Trash sendiri, dapatkah saya menggunakan Supporter Dukungan Roseanne, kemudian memilih 1 lembar Pokémon saja, lalu mengembalikannya ke Deck?Ya, itu dapat dilakukan.
-
Jika Ability Zona Eternal Eternatus VMAX sendiri berjalan serta ada Stadium Stadium Runtuh di Arena, berapa jumlah Pokémon Kegelapan yang dapat saya masukkan ke Cadangan sendiri?Dapat memasukkan 4 Pokémon.
-
Jika saya memasukkan Stadium Stadium Runtuh ke Arena saat ada 5 Pokémon di Cadangan lawan, dapatkah saya memilih Pokémon Cadangan lawan yang akan dibuang ke Trash menggunakan efek Stadium Stadium Runtuh?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.Pada kondisi ini, pemain lawan memilih Pokémon Cadangannya sendiri, lalu membuangnya ke Trash.
-
Jika saya menggunakan efek Stadium Stadium Runtuh untuk membuat lawan membuang Pokémon Cadangan lawan sendiri ke Trash, dapatkah saya mengambil Kartu Point?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.
-
Jika saya memasukkan Stadium Stadium Runtuh ke Arena saat ada 5 Pokémon di Cadangan sendiri, dapatkah saya membuang Pokémon Bertarung sendiri ke Trash?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.
-
Saat Glaceon VMAX yang mengenakan Energi Turbo Ganda menggunakan serangan Max Ice Pillar, apakah kerusakan yang diberikan kepada Pokémon Bertarung dan 1 Pokémon Cadangan lawan masing-masing berkurang sejumlah 20?Ya, kerusakan masing-masing berkurang sejumlah 20.
-
Apakah kerusakan yang diberikan oleh Pokémon yang mengenakan 2 lembar Energi Turbo Ganda kepada Pokémon lawan berkurang sejumlah 40?Ya, kerusakan berkurang sejumlah 40.
-
Jika Arceus VSTAR yang mengenakan Pokémon Tool Sabuk Pilihan dan Energi Turbo Ganda menggunakan serangan Trinity Nova kepada Pokémon V lawan, berapa jumlah kerusakan yang diberikan kepada Pokémon V lawan?Serangan tersebut memberikan kerusakan sejumlah 210.
-
Jika Pokémon Bertarung lawan mengenakan 1 Energi saat saya menggunakan serangan Psikis Sigilyph yang mengenakan 1 lembar Energi Turbo Ganda, berapa jumlah kerusakan yang diberikan?Serangan tersebut memberikan kerusakan sejumlah 20.
-
Jika Jumpluff yang mengenakan Energi Turbo Ganda menggunakan serangan Serangan Berputar ke-1, setelah itu menggunakan serangan Serangan Berputar ke-2 menggunakan efek Ability Pukulan Beruntun Bulu Kapas, apakah efek Energi Turbo Ganda dijalankan?Ya.Efek Energi Turbo Ganda dijalankan pada serangan Serangan Berputar ke-1 maupun ke-2.
-
Starmie Serangan Beruntun yang mengenakan 1 lembar Energi Turbo Ganda menggunakan serangan Bintang Bertubi-tubi.Jika pada saat itu, saya membuang 3 lembar Energi Air yang dikenakan pada Starmie ke Trash, lalu memilih 1 Pokémon Cadangan lawan 3 kali, berapa jumlah kerusakan yang diberikan?Serangan tersebut memberikan kerusakan sejumlah 70.
-
Saat Pokémon yang mengenakan Energi Turbo Ganda menggunakan serangan, antara melakukan perhitungan Kelemahan/Resistansi dan mengurangi kerusakan sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda, perhitungan mana yang dilakukan lebih dahulu?Kurangi kerusakan sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda lebih dahulu.
-
Saat saya menggunakan serangan G-Max Centiferno Centiskorch VMAX yang mengenakan 2 lembar Energi Turbo Ganda, meskipun tidak dapat memberikan kerusakan kepada Pokémon Bertarung lawan, dapatkah saya memilih 1 lembar Energi Api dari Trash sendiri, lalu mengenakannya pada Centiskorch VMAX?Tidak, itu tidak dapat dilakukan.
-
Saat saya menggunakan serangan Aqua Return Lumineon V yang mengenakan Energi Turbo Ganda, antara mengurangi kerusakan sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda dan Lumineon V kembali ke Deck akibat efek serangan Aqua Return, mana yang dilakukan lebih dahulu?Kurangi kerusakan sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda lebih dahulu.
-
Jika saya menggunakan serangan Dragon Impulse Flygon V yang mengenakan Energi Turbo Ganda saat ada Pokémon VMAX di Arena Bertarung lawan, antara mengurangi kerusakan sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda dan membuang Energi Turbo Ganda ke Trash akibat efek serangan Dragon Impulse, mana yang dilakukan lebih dahulu?Kurangi kerusakan sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda lebih dahulu.
-
Saat saya menggunakan serangan Sabetan Spiral Empoleon yang mengenakan Energi Turbo Ganda, antara mengurangi kerusakan sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda dan memindahkan Energi Turbo Ganda ke Pokémon Cadangan menggunakan efek serangan Sabetan Spiral, mana yang dilakukan lebih dahulu?Kurangi kerusakan sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda lebih dahulu.
-
Saat saya menggunakan serangan Max Clash Aggron VMAX yang mengenakan Energi Turbo Ganda, apakah kerusakan yang diterima oleh Aggron VMAX juga berkurang sejumlah 20 akibat efek Energi Turbo Ganda?Tidak, tidak berkurang sejumlah 20.
-
Saat saya menggunakan serangan Yoga Loop Medicham V yang mengenakan Energi Turbo Ganda, berapa jumlah Token Kerusakan yang diletakkan pada Pokémon Bertarung lawan?Letakkan 2 buah.
Pertanyaan
Saat Anda tidak menemukan jawaban meskipun telah memeriksa Q & A Pokémon Game Kartu Koleksi, silakan ajukan pertanyaan ke sini.